beautyplus logo

Inilah 6 Aplikasi Edit Latar Belakang Foto Populer Yang Anti-ribet!

aplikasi edit latar belakang foto-cover photo

Bosan dengan profile picture yang sama terus menerus? Atau mungkin kamu owner olshop yang ambil barang dari orang lain, tapi ingin tampil beda di foto produk?

Tenang… Dengan teknologi canggih sekarang, tidak perlu lagi pusing. Tinggal sat-set sat-set; beberapa tombol klik dengan aplikasi edit latar belakang foto, kamu sekarang bisa ganti suasana foto tanpa harus repot-repot foto ulang!

Dalam artikel ini, kami akan memperkenalkan beberapa aplikasi edit foto background serta cara menggunakannya. Penasaran ada aplikasi apa saja? Tanpa basa basi, simak artikel berikut ini! Kami telah merangkum aplikasi gratis dan berbayar, tinggal pilih sesuai kantong!

Rekomendasi 6 Aplikasi Edit Background Foto Terfavorit

Sebelum membahas secara mendalam tentang aplikasi-aplikasi tersebut, mari kita bahas tentang bagaimana cara kerja aplikasi ganti background foto ini. 

Artificial intelligence atau AI kini telah berkembang sangat pesat. Teknologi canggih ini telah banyak membantu dan meningkatkan keefektifitasan kita sehari-hari. Salah satu alat hasil kreasi AI adalah aplikasi edit foto background. 

Dengan aplikasi ini, kita hanya perlu mengunggah foto yang ingin diganti latar belakangnya, lalu memilih untuk menghapus, ataupun mengubah latar dengan yang baru. Seluruh proses ini dapat diselesaikan dalam 5 menit! Tidak perlu lagi menghabiskan waktu untuk edit secara manual dengan Photoshop, gunakan saja aplikasi berikut!

1. BeautyPlus Background Remover

BeautyPlus
Mendukung sistemYa/Tidak
Android
iOS

Sesuai dengan namanya “Beauty”, aplikasi ini memang dirancang untuk mengedit foto menjadi lebih cantik, baik itu tambahan make up, pembentukan wajah/tubuh, ataupun menambahkan efek lainnya. 

Tak hanya itu, BeautyPlus juga memungkinkan penghapusan latar belakang menjadi transparan dengan fitur AI auto selection. Ini artinya pengguna tinggal unggah foto, dan fitur ini akan memisahkan objek dan latar belakangnya secara otomatis. Setelah terpisah, pengguna bahkan bisa mengedit objek tersebut sebelum menambahkan latar barunya.

Kami akan membahas lebih lanjut untuk cara penggunaanya setelah bagian ini.

Pros✅Cons❌
Mendukung AI auto-selection tool Dilengkapi tab Pratinjau Dilengkapi AI auto-beautification Antar muka yang ramah penggunaBanyak iklan (versi gratis) Proses penghapusan background cukup memakan waktu
Harga💰Recana
GratisTersedia, dengan fitur terbatas
Premium – 1 MingguRp29,000
Premium – 1 bulanRp69.000
Premium – 12 bulanRp299.000

2. Cut Cut

cutcut
Mendukung sistemYa/Tidak
Android
iOS

Cut Cut adalah aplikasi penghapus latar foto yang dirancang secara khusus. Tidak heran jika halaman dalam aplikasi sangat simple. Pada saat masuk ke aplikasi, tidak perlu repot-repot cari opsi untuk menghapus latar belakang karena hanya ada 1 tombol kuning. 

Aplikasi ini sangat cocok bagi pengguna yang belum memiliki inspirasi untuk mengganti latar belakang foto. Cut Cut menyediakan berbagai kategori latar belakang, mulai dari Premium, Travel, Luxury, Nature, Style, Romantic, hingga Trends, tinggal pilih sesuai kebutuhan dan ia akan menyesuaikan.

Pros✅Cons❌
100% tidak mengandung iklan Tersedia 200+ latar belakang pengganti Mendukung pembuatan stiker Mendukung “Preview”Hanya terbatas untuk mengedit latar belakang tanpa ada fitur tambahan lain
Harga💰Recana
GratisTersedia

3. Picsart

Picsart
Mendukung sistemYa/Tidak
Android
iOS

Bagi kalian yang sering edit foto, aplikasi ini tentu tidak asing lagi. Picsart memang merupakan aplikasi edit video, foto atau aplikasi design yang banyak orang minati. 

Untuk pertama kali, aplikasi ini mungkin terlihat rumit untuk digunakan. Tapi sebenarnya, kamu cuma perlu explore dan mengenal lebih lanjut tentang fitur-fiturnya. 

Fitur background remover yang disediakan oleh Picsart dapat ditemukan pada halaman “Create” dan cari opsi “Background Remover”. Disini, kamu bisa langsung pilih background yang diinginkan, dan unggah foto.

Pros✅Cons❌
Alat edit foto dan video yang lengkap Mendukung Smart Background, dimana kamu bisa customize background sesuai imajinasi Mendukung pengeditan online tanpa aplikasiFitur background remover hanya tersedia untuk pengguna berbayar UI aplikasi cukup rumit  Banyak iklan (versi gratis)
Harga💰Recana
GratisTidak tersedia untuk fitur ubah latar
Picsart Plus~Rp190,000/bulan
Picsart Pro~Rp250,000/bulan

4. PhotoRoom Background Eraser

Photoroom
Mendukung sistemYa/Tidak
Android
iOS

Photoroom memiliki label “Editor’s Choice” di App Store dan Play Store. Ini artinya Photoroom merupakan salah satu aplikasi terbaik dalam kategorinya. Banyak orang yang memuji akan kecanggihan algoritma AI-nya, dimana tanpa perlu klik tombol apapun, ia bisa mendeteksi objek dan menghapusnya dari latar belakang, termasuk sudut-sudut kecil dalam hitungan detik!

Pengguna juga bisa dengan mudah menambahkan latar belakang ataupun menetapkan filter dengan alat tambahannya.

Pros✅Cons❌
Proses  instan dalam hitungan detik Dilengkapi dengan 1000+ template background Mendukung AI backgroundTidak ada
Harga💰Recana
GratisTersedia, dengan fitur terbatas
Pro – Weekly PlanRp24,5000
Pro – Yearly PlanRp459,000

5. Background Eraser

Background eraser
Mendukung sistemYa/Tidak
Android
iOS

Bagi kalian yang senang membuat WhatsApp Sticker, aplikasi ini sangat cocok untukmu. Background Eraser menyediakan 4 mode untuk menghapus background: mode AI-Auto, Auto-Color, Magic dan Manual. 

Dengan mode AI-Auto, pengguna tidak perlu bersusah payah memilih tepi dari objek; ia akan secara otomatis mendeteksi latar yang perlu dihapus. Mode Auto-Color memungkinkan kamu untuk hapus latar dengan warna yang sama. Mode Magic hampir mirip dengan mode Manual, bedanya Magic bisa mendeteksi sendiri yang mana objek dan yang mana background. 

Pros✅Cons❌
Tersedia berbagai opsi untuk menghapus latar belakang Mendukung fitur Smooth Edge UI aplikasi sangat ramah penggunaBanyak iklan Tidak mendukung pengeditan foto selain hapus latar Tidak mendukung pergantian latar baru
Harga💰Recana
GratisTersedia

6. LightX

LightX
Mendukung sistemYa/Tidak
Android
iOS

LightX pada dasarnya adalah alat editor dan generator AI. Pada aplikasinya, terdapat serangkaian alat yang dapat digunakan untuk mengedit foto dengan teknologi AI. Salah satunya adalah pengubah latar belakang.

Aplikasi ini memungkinkan kamu untuk menggunakan fitur “Magic Cutout” terlebih dahulu, dimana ia akan secara otomatis memisahkan objek dari latar belakang. Tapi, jika kamu tidak puas dengan hasilnya, ia juga menyediakan fitur “Magic Eraser” dan “Magic Brush”, yang memungkinkan menghapus detail-detail secara manual.

Pros✅Cons❌
DIlengkapi opsi penghapusan background secara otomatis dan manual Dilengkapi banyak opsi edit foto Dilengkapi tab PreviewBanyak iklan UI aplikasi kurang rapi
Harga💰Recana
GratisTersedia
Pro – Weekly PlanRp76,000
Pro – Monthly PlanRp119,000
Pro – Yearly PlanRp590,000

Cara Menghilangkan Background Foto Dengan BeautyPlus

Cukup ikuti 3 langkah sederhana berikut untuk edit background fotomu:

Langkah 1: Unggah foto dan hapus background

Setelah foto diunggah, pilih menu Edit > Remove BG, dan tunggu beberapa saat, latar akan terhapus secara otomatis.

Langkah 2: Sesuaikan ukuran dan pilih background (jika perlu)

Navigasi ke menu Background, dan pilih ukuran foto yang baru. BeautyPlus menyediakan berbagai ukuran untuk square, portrait, dan landscape. Setelah itu, kamu juga bisa pilih warna latar yang polos, atau latar yang bercorak.

Langkah 3: Simpan dan bagikan

Sebelum menyimpan hasil foto, kamu juga bisa edit foto dengan filter, sticker, ataupun menambahkan text. Jika sudah puas, klik tombol “Save” di sudut kanan atas, lalu bagikan ke media sosial kamu!

Kesimpulan

Itulah 6 aplikasi edit background foto dengan mudah yang terpopuler. Kamu bisa pilih sesuai dengan budget dan keperluanmu. Tapi, jika kamu ingin edit background dan sekaligus mempercantik foto, kami sangat merekomendasikan BeautyPlus. Aplikasi ini tidak hanya mendukung fitur AI auto-selection tool, tapi juga dilengkapi dengan AI auto-beautification. Sangat canggih kan?!

Tak perlu cari lagi ya! Segera unduh aplikasi dan coba sekarang untuk pelajari fitur-fitur canggih lainnya!